Saturday 27 May 2017

Conference Workshop Acara Selular Congress 2017


Peserta Conference, Workshop Selular Congress 2017

Congress Selular tahun 2017 telah digelar pada tanggal 15 Mei yang lalu di gedung Balai Kartini, menghadirkan Selular Media Grup yaitu Majalah Selular, Selular.ID, Selular TV dan Tabloid Aksesoris yang terdiri dari rangkaian seminar 4 Conference, 2 workshop, dengan tema “Mobile Go Beyond”.

Ketika saya mendapat email dari mas Oki Subrata langsung saya mendaftarkan diri untuk ikut acara ini dalam session 2 Conference dan 2 workshop. Dikarenakan saya sebagai Founder dari Komunitas Sahabat Blogger, saya minta tambahan seat buat member KSB agar bisa hadir di acara yang keren ini.

Selular adalah media pertama dan terdepan yang mengulas mengenai produk ponsel dan layanan operator termasuk infrastruktur yang ada di dalamnya. Selular ID berdiri sejak bulan Maret tahun 2000 yang menyajikan berbagai informasi terlengkapkarena dukungan yang terus update, sehingga jangkauanpendistribusian SELULAR sudah mencapai ke seluruh Indonesia dari Aceh hingga Papua.

Acara dimulai dengan coffe dan snack serta registrasi, sekitar pukul 09.00 wib acara pertama dimulai yaitu Conference Engagement E-Commerce & Messaging Apps dengan narasumber Bapak Ongki Kurniawan sebagai Managing Director Line Indonesia, Bapak Munir Syahdan Prabowo sebagai VP Network Smartfren dan Bapak Faiz Fashdrijal sebagai Head of Marketing Belanja.com
Bapak Munir Syahdan Prabowo
Bapak Munir Syahdan Prabowo mengatakan dalam Network operator role at the online business era, bahwa semakin tingginya pengguna smartphone dan penetrasi internet yang semakin pasif membuat industry e-commerce tumbuh subur di Indonesia, dengan angka transaksi yang terus tinggi, dukungan layanan logistic yang semakin mumpuni dan metode pembayaran yang semakin mudah membuat industry ini semakin berkembang begitu cepat.


Dalam seminar ini Bapak Ongki Kurniawan mengatakan bahwa salah satu komponen yang tidak kalah penting adalah aplikasi messaging yang kini ikut masuk dan diprediksi mampu menjadi salah satu penggerak industry e-commerce menjadi semakin besar.

Acara session conference pertama sudah selesai, dan kita lanjutkan dengan registrasi terlebih dahulu untuk melanjutkan session ke 2 dalam Conference Mobile Entertainment Moving To The Next Level sebagai narasumber bapak Guntur S. Siboro dari Country Director HOOQ, Bapak Rustam Effendie sebagai Executive Director for Customer Unit Erricson Indonesia and Timor Leste, Bapak Joegianto sebagai Director of Business Development Polytron dan Ibu Datin Dr. Masdiana Sulaiman sebagai Head of OTT & VAS XL Axiata.
 
Penerimaan Piagan ke 4 Narasumber di acra Conference
Kita harus mengakui bahwa survei dari Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet (APJI) bahwa penduduk Indonesia mulai terjangkit kecanduan akses internet secara mobile. Indonesia memiliki potensi pasar yang cukup besar untuk layanan hiburan melalui perangkat mobile dimana penduduk Indonesia sekitar 63,1 Juta atau 47,7 % diakses melalui smartphone. Sehingga di dalam penetrasi internet yang cukup tinggi, Indonesia membuka peluang bagi pasar layanan hiburan untuk terus tumbuh.

Session ke 2 sudah selesai waktunya INSOMA, kita semua disajikan makan siang bersama dengan menu yang mewah, kurang lebih 1 jam, kita lanjutkan acara workshop dengan tema Vlogging (Content Creation) menghadirkan narasumber Bapak anvid Erdian sebagai 4P Manager Mobile Business Group Lenovo Indonesia dan bapak Ibob Tarigan sebagai Vlogger.
Tidak dapat dipungkiri perkemabangan industri teknologi perangkat mobile semakin berkembang dan mempermudah penggunaan internet untuk membagikan pengalamam pribadi melaui media social baik, baik teks, gambar hingga video

Lomba IG di Booth IM3 Ooredoo
Siapa yag tidak kenal Bapak Ibob Tarigan seorang Vlogger yang handal bersosialisasi disini mengenai Content Creation yang semakin marak ditemukan di social media, Dulu … blog menjadi wadah banyak orang untuk menuliskan pengalaman pribadi melalui tulisan. Namun kini, video blog mampu menggabungkan berbagai unsur seperti video, suara, gambar, teks, informasi dan emosi dalam sebuah konten, sehingga vlogging untuk yang akan dating akan menghasilkan karya yang bernilai.

Kita break untuk mencicipi snack yang ada dibalai kartini sambil menunggu workshop yang ke dua yaitu Mobile Photography dengan nar sumber tjandra Lianto sebagai Direktur Marketing advan dan Tirto Andayanto sebagai Praktisi Fotografi. 

Dukungan aplikasi fotografi melalui teknologi kamera yang ada di perangkat smartphone semakin canggih dan semakin mempermudah orang dalam mengambil foto, sehingga foto yang dihasilkan mempu menjadikan sebuah karya seni.

Penggabungan teknologi yang ada diperangkat smartphone dan komposisi antara pencahayaan, moment, warna mampu berkembang dan menyaingi kamera digital konvensional sehingga objek foto akan menjadi sebuah karya seni yang bisa dinikmati dan dibagi leh semua orang.

Wah … keren banget !!! setelah mengikuti acara conference dan workshop yang diadalakan oleh selullar.iD kita dapat menyerap ilmu banyak yang sangat bermanfaat. Terima kasih mas Oki Subrata telah mengundang kami diacara ini. See you.
  
Salam
Sumiyati Sapriasih
Email : sumiyatisapriasih@yahoo.com

Tuesday 23 May 2017

Berbicara Kontrasepsi Ber-KB Tetap Langsing

Narasumber Dr. Achmad Irawan dan Peserta Seminar Kontrasepsi
Ketika diundang seminar tentang kontrasepsi langsung saya mendaftarkan diri, karena sebagai perempuan kita berhak memilih hidup nyaman terencana, bebas gangguan haid tidak teratur, hamil dengan nyaman dan membesarkan anak dengan baik. Dalam seminar ini narasumber Dr. Achmad Irawan spesialis Obstetri Ginekologi sebagai dokter kebidanan dan penyakit kandungan di RS. Jati Sampurna – Kranggan Cibubur.

Dokter Irawan menyatakan bahwa kontrasepsi ideal adalah 100% efektif, 100% aman, 100% aceptable dan 100% reversible. Pemilihan Kontrasepsi dilihat dari usia, lama pernikahan, riwayat kehamilan, jumlah atau jarak anak, pendidikan dan pengetahuan.

Dalam pemilihan kontrasepsi kita harus pandai memilih dengan tingkat kegagalan, seperti menggunakan pil KB tingkat kegagalannya adalah 0,1% dibandingkan dengan penggunaan IUD 0,2%, suntik 0,3% dan kondom 5%.

Prioritas Pemilihan Kontrasepsi
Fase Mencegah Kehamilan
Fase Menjarangkan Kehamilan
Fase Mengakhiri Kehamilan
Pil
Pil
Steril
Suntik
Suntik
IUD
IUD
IUD
Pil


Suntik
 
Cara Kerja Pil Kombinasi
Dalam hal ini saya akan mengulas lebih lanjut tentang Manfaat Non Kontraseptif Pil Kombinasi, yuk … simak berikut ini :
·         Haid teratur, singkat dan jumlah darah lebih sedikit
·         Mengurangi kejadian :
-          Gejala pre-menstruasi berat (mis : kejang, nyeri haid) sampai dengan 50%
-          Kehamilan diluar kandungan sampai dengan 90%
-          Kista ovarium sampai dengan 80%
-          Kanker ovarium dan endometrium sampai dengan 40%
-          Penyakit radang panggul sampai dengan 50%
-          Masa jinak payudara sampai dengan 40%
-          Anemia akibat perdarahan sampai dengan 50%
-          Infertilitas primer sampai dengan 40%
-          Myoma (setelah 5 tahun penggunaan) sampai dengan 20%
-          Artistik rematik

Akan tetapi setelah survey di masyarakat alasan mereka menghentikan pil kombinasi dikarenakan : sakit kepal atau mual, payudara kencang, berjerawat, perdarahan bercak dan kini PT. BAYER telah mengeluarkan Pil KB YES dengan dosis lebih rendah sehingga kadar estrogen yang rendah member benefit berkurangnya efek samping yang dialami.
Peserta Seminar 
Pil KB YES tidak mengalami kenaikan berat badan sehingga dapat mengimbangi efek samping hormone estrogen dalam Pil Kombinasi dan dapat mengimbangi penyimpanan cairan tubuh terhadap efek positif terhadap berat badan.

Mari kita gunakan Kontrasepsi ber KB namun tetap langsing dan tidak ada efek samping, semoga bermanfaat ulasan dari saya.

Salam
Sumiyati Sapriasih

Email : sumiyatisapriasih@yahoo.com



Monday 22 May 2017

Sosialisasi Transvaginal Pembuahan terhadap Kehamilan Bayi Tabung

Perkembangan Folikel Transvaginal
Perempuan belum sempurna jika belum melahirkan seorang anak, kenapa demikian? karena kodrat perempuan adalah mentruasi, menikah, melahirkan, mendidik  anak dan monopouse. Oleh karena itu Teratai Fertility klinik mengadakan acara tentang Talkshow for women health awareness yang berlokasi di Elbombon Café Gran Melia Hotel - Jakarta. Menghadirkan narasumber Dr. Harijanto, SpOG , Indri Boediharjo , Ega Shore dan Dr. Irsal Yan, SpOG.

Sebagai dokter ahli kandungan, Harijanto, SpOG mengatakan bahwa tahun 2000 data WHO terdapat 10% - 15% pasangan bermasalah pada gangguan kesuburan. Gangguan kesuburan dapat diketahui pada faktor wanita 40%, faktor pria 30%, faktor pria dan wanita 30%. Namun sangat disayangkan 80 juta pasangan di kawasan ASIA hanya 15% saja yang mendatangi klinik “Reproduksi” untuk konsultasi. Padahal wanita di usia 15 tahun – 40 tahun adalah masa usia subur. Akan tetapi gaya hidup yang modern dan kekinian membuat gangguan kesuburan terganggu akibat karena merokok, minum alkohol, obesitas, terlalu kurus, stress dan kurang olah raga.

Sebagai wanita menurut Indri Boediharjo selaku Head of Okky Modelling kita harus awareness dengan kesehatan, jaga pola makan, perbanyak sayur dan buah, olah raga kurang lebih 1 jam dalam 1 minggu 3x sehari dan melalukan diet yang dikontrol langsung oleh dokter gizi. Karena kesehatan merupakan hak anak dan cucu cucu kita mereka menginginkan ibunya sehat.
MC dan Narasuber Women Health Awareness
Lain lagi yang dilakukan oleh Ega Shore seorang vokalis music Jamaica dengan gelar Sarjana Sasta dan seorang pelatih renang, tentunya kegiatan yang dilakukan oleh Ega Shore cukup padat, namun dia dapat mengatasinya dengan rasa senang dihati dan pikiran yang sehat, banyak bersyukur, rileks, enjoy dan santai dalam menghadapi hidup ini.

Untuk berbicara mengenai kehamilan dan gangguan kesuburan Dr. Irsal Yan, SpOG bersosialisasi tentang Teknologi Reproduksi Berbantu yaitu “Kehamilan Bayi Tabung”. Bayi tabung pertama di Indonesia bernama Nugroho Karyanto lahir pada tanggal 2 Mei 1988 di Rumah Sakit Anak dan Bersalin Harapan Kita.

Tujuan Bayi Tabung yaitu membantu pasangan suami istri yang susah hamil dan tidak mungkin hamil atau sangat kecil kemungkinan hamil dengan cara lain yang lebih konvensional, agar terjadi kehamilan yang sehat, lahir dengan sehat pula dan dapat tumbuh-kembang dengan baik.
Ibu Alfita sedang berbagi cerita kehamilan bayi tabung
Dalam sosialisasi di acara Women Health Awareness, saya mewawancarai ibu Alfita dengan mengikuti kehamilan bayi tabung tahun 2010 yang menghasilkan anak bernama Naura.

Yuk … kita lihat tahapan kehamilan bayi tabung sebagai berikut :

Tahap Penjadwalan yaitu pengambilan sel telur (“ovum pick up”/OPU atau petik ovum/PO)
  • Jumlah folikel matang >/ 3
  • Diameter folikel >/18 mm
  • Injeksi hCG urin 5000 IU atau hCG rekombinan 250 IU 36 jam sebelum OPU/PO (GnRH a dan FSH injeksi dihentikan)
  • OPU dilakukan dengan pembiusan umum, memakai jarum khusus dipandu USG secara transvaginal.
Tahap Pembuahan :
  • Konvensional : mempertemukan 1 sel telur dengan 50.000 – 100.000 sperma dalam medium kultur sehingga dapat terjadi pembuahan alami.
  • ICSI (“intra cytoplasmic sperma injection”) : menyuntikkan 1 sperma langsung ke dalam 1 sel telur sehingga dapat terjadi pembuahan.

Embryo Transfer Hari Ke-3 (8 Sel)
Tahap Tandur Alih Embrio :
FIV : hari ke 2 (H+2)
ICSI : hari ke 3 (H+3)
Blastocyist : hari ke 5-6 (H+5-6)
Embrio : Maksimal 3 embrio

Transfer Embrio adalah prosedur menempatkan embrio yang tumbuh dalam medium kultur ke dalam rongga rahim.

setelah itu istirahat 30 menit, kemudian bisa aktifitas biasa. 

Panjang Fase Luteal (penguat dinding rahim) : diberikan rutin. 
Injeksi hcg 1500 IU pada H+4 dan H+7 pasca PO atau progesterone krim intra vagina (Crinone) tiap hari selama 15 hari.
Pemantauan Kehamilan Dini : H+16 (pasca OPU) kemudian tes kehamilan urine & hCG kuantitatif, H+35 (pasca OPU) kemudian USG (kantong kehamilan).  

Itulah sekelumit cerita dari ibu Alfita dengan kehamilan bayi tabung dan kini dia sedang mengandung anak yang ke 2. Jadi tidak ada pantang menyerah dalam menghadapi rumah tangga, walaupun satu diantara suami istri mengalami gangguan kesuburan, masih ada jalan lain untuk bisa mendapatkan keturunan yaitu anak penerus bangsa.

Untuk info lebih lanjut silahkan hubungi Klinik Teratai Gading, Rumah Sakit Gading Pluit Lantai 4, Jalan Boulevard Timur Raya - Kelapa Gading Jakarta Utara. atau hubungi no. telp : 021-45866063, 021-4521001 ext : 28433.    

Salam
Sumiyati Sapriasih
Wa No. : 089616613396
Email : sumiyatisapriasih@yahoo.com
    

Thursday 18 May 2017

MRT Luncurkan Situs Web Ubah Jakarta

William Sabandar
Berbicara masalah kemacetan, Jakarta memang sudah over limit apalagi jika kita memasuki mal-mal Jakarta semua tempat parkir ikut sesak berjubel karena over kapasitas. Dalam acara bulanan Forum Jurnalis dan Blogger MRT Jakarta mengundang kami semua untuk memberikan informasi seputar situs web yang saat ini menjadi sumber informasi yang cepat dan terpercaya bagi masyarakat, karena penggunaan handphone saat ini sangat tinggi aksesibilitas bagi masyarakat.

Tanggal 17 Mei 2017 berlokasi D.Lab by SMD Jalan Riau No.1 Menteng, Gondangdia, Jakarta Pusat, yang dihadiri oleh Bapak William Sabandar sebagai Direktur Utama PT. MRT Jakarta memberikan sosialisasi tentang TOD (Transit Oriented Development). TOD merupakan konsep yang akan mensinergikan transportasi publik dibeberapa stasiun. Stasiun Dukuh Atas akan beririsan layanan transportasi jalur Commuterline, Kereta Bandara Soekarno-Hatta, Halte Bus Transjakarta, Stasiun Light Rail Transit (LRT) dan Circular Pedestrian Bridge, seperti flyer dibawah ini :
TOD Dukuh Atas Tahap Pertama

Ilustrasi Stasiun Layang MRT
Mafaat Pembangunan Berorientasi Transit 
  • Pengguna transportasi umum dan pribadiyang mendapatkan manfaat dari peningkatan layanan, pengurangan waktu tempuh dan pengurangan kemacetan jaringan jalan.
  • Pemilik Properti dimana nilai property meningkat dengan peningkatan aksesibilitas transportasi dan kemudahan.
  • Pemilik bisnis melalui keuntungan peningkatan aksesibilitas pelanggan dan pegawai.
  • Pemerintah daerah peningkatan pendapatan melalui pemasukan konsumsi dan manfaat fiscal.
  • Kota dan penduduknya sebagai bagian dari program berkelanjutan, peremajaan area transit sekitar stasium MRT pada perkotaan yang dinamis.  
Tujuan dari PT. MRT Jakarta adalah memperkenalkan situs web baru ke publik untuk membangun kesadartahuan tentang situs web JakartaMRT.co.id , untuk itu Bapak William Sabandar mengkampanyekan dengan symbol sebagai #UbahJakarta. Disini MRT Jakarta tidak berkampanye hanya berfokus pada konstruksi namun pada calon penumpangpun diperhatikan. Dengan adanya MRT Jakarta merupakan perbaikan kualitas udara dan solusi dari kemacetan.
Foto Bersama PT. MRT Jakarta Bp. William Sabandar
Yuk … kita Dukung UbahJ akarta melalui perubahan gaya hidup masyarakat beralih dari penggunaan kendaraan pribadi ke transportasi publik. Untuk informasi bisa di 0811-903-178 

Salam
Sumiyati Sapriasih
Wa No. : 089616613396
Email : sumiyatisapriasih@yahoo.com

Tuesday 9 May 2017

Kuliner Kebab Turki Baba Rafi

Bapak Deddy Marasabessi & Yanti Iskandar pengguntingan pita 
Mendengar kata kebab Baba Rafi itu sudah bisa ditebak bahwa kuliner ini khas Negara Turki, semakin banyak usaha waralaba semakin membingungkan untuk menentukan pilihan makanan favorit kita. Namun seiring dengan berkembangnya bisnis di dunia kuliner, Bapak Hendy Setiono dan Ibu Nilam Sari tidak mau kalah dalam mengambil alih berbisnis dibidang kuliner.

Kebab Baba Rafi didirikan pada tahun 2003 di Suabaya – Jawa Timur dengan inovasi yang unik menggabungkan antara Hotdog dan Burger yang diberi nama HotBurger, telah memiliki cabang lebih dari 1200 outlet yang tersebar diseluruh wilayah Indonesia. Dan kini PT. Baba Rafi Indonesia telah mengembangkan bisnisnya ke negara Malaysia, Philiphina, Thiongkok, Srilanka, Singapura, Brunai Darussalam, Belanda, Bangladesh.


Kebab yang paling ngangenin cuma Kebab Turki Baba Rafi karena mempunyai 10 kelebihan seperti 
  • Desain outlet yang up to date dan menggunakan bahan besi pilihan dengan teknik pewarnaan powder coating yang terbukti kokoh dan tahan lama.
  • Terbukti lebih dari 1200 outlet beroperasi dengan baik berpengalaman lebih dari 13 tahun. 
  • Memiliki lini produksi bahan baku sendiri yang bersertifikasi halal dari MUI sehingga kualitas dan ketersediaan bahan baku dapat terjaga dengan baik.
  • Memiliki dan terus mengembangkan tim managementyang solid dan berpengalaman di bidangnya.
  • Memiliki divisi RnD dengan kreativitas tinggi sehingga selalu selangkah lebih maju, salah satunya adalah menjadi pioneer dalam mengembangkan fungsi burner.
  • Memiliki armadapendistribusian bahan baku sendiri berupa mobil frozen untuk menjangkau wilayah Jawa dan bekerjasama secara erat dengan perusahaan ekspedisi.
  • Merk sudah dikenal luas oleh pasar, menjadi 1 TOP Of Mind Franchise Bisnis Makanan Kebab.         
  • Pilihan Skema pengelola oleh pusat dengan konsep bagi hasil 50:50, solusi untuk mitra yang sibuk.
  • Memiliki Training Centre tersendiri bekerjasama dengan Magistra Utama, untuk merekrut dan mencetak calon operator yang handal. 
  • Lokasi usaha yang dicarikan oleh tim surveyor kami, untuk memastikan lokasi yang didapat adalah yang terbaik.
Kebab Baba Rafi HotBurger mempunyai ciri khas tersendiri dari bentuk rotinya yang unik, diisi dengan daging Patty, Sosis Skinless dan sayuran segar serta saus yang nikmat, seperti yang aku alami ketika Launching HotBurger Container Kebab Café by Baba Rapi di Ruko CBD, Jalan Raya Sawangann, Pancoran Mas, Depok. Kami berempat diberi tantangan oleh pemandu acara mbak Ellyin untuk adu kecepatan makan HotBurger, yang habis duluan mendapatkan Voucher Hotburger seharga 50.000,-.

Memang rasanya beda banget, dimulai dari gigitan pertama hmm .. rotinya begitu empuk, daging Patty nya tebal sayurannya seger banget, kalau buat sarapan atau pengganjal perut itu luar biasa sudah dapat mengisi perut yang lagi keroncongan, harganya pun cukup terjangkau dan ramah di kantong dengan harga Rp 23.000,- untuk wilayah Jakarta, sedangkan untuk wilayah Surabaya cukup hanya Rp 20.000,-.
HotBurger
Untuk menu layanan khusus dari Kebab Turki Baba Rafi merupakan sentuhan istimewa disetiap momen anda seperti menu berikut ini : 
  • Black Kebab terbuat dari daging sapi terbaik, ditambah dengan sayuran segar dan di balut dalam tortilla hitam terbuat dari arang bambu.
  • Beef Kebab terbuat dari daging sapi terbaik, ditambah dengan sayuran segar dan dibalut dalam tortilla yang renyah.
  • Chijeu terbuat dari daging sapi terbaik, ditambah telur orak arik yang hangat, saus keju dan dibalut tortilla yang renyah.
  • Selain kebab, Baba Rafi juga memiliki beberapa menu lain yang tidak kalah lezatnya, seperti macam-macam burgers, hotdog dan canai.
Tanggal 6 Mei 2017 yang lalu, Franchisee Container Kebab Café by Baba Rafi cabang Depok dengan pemiliknya Ibu Yanti Iskandar telah dibuka resmi dengan mengundang santunan anak yatim dari Yayasan Ar-Ridho Sawangan - Depok. Acaranya sangat menarik mulai dari ceremony potong tumpeng, gunting pita oleh Branch Manager Bapak Deddy Marasabessi, pelepasan balon dan hiburan musik akustik. Inilah keseruan di acara Launching Container Kebab Café by Baba Rafi, Depok.
Lomba Makan HotBurger dari Yayasan Anak Yatim 
Potong Tumpeng oleh Ibu Yanti Iskandar
Bagi yang belum meluncur ke lokasi, ini ada promo B1G1F artinya Buy 1 Get 1 Free (Beli 1 gratis 1) wah enak banget yuk … cap cus … !!!  karena Baba Rafi Especially For You merupakan camilan lezat dan sehat untuk memeriahkan momen-momen special yang dapat menemani waktu istirahat bersama teman ataupun keluarga tercinta, serta dapat melengkapi waktu break meeting anda.


Salam Blogger
Sumiyati Sapriasih
Wa No. : 089616613396
Email : sumiyatisapriasih@yahoo.com