Thursday 12 September 2024

Jordanie Castile Soap Cocok Untuk Semua Jenis Kulit

 

Jordanie Castile Soap Cocok Untuk Semua Jenis Kulit
Jordanie Castile Soap Cocok Unruk Semua Jenis Kulit


Kalibata Plaza tempat berkumpulnya 50 orang Blogger dan Wartawan, ada apa gerangan ? yap … bener banget, tepatnya di tanggal 11 September 2024 ada peluncuran product Jordanie Castile Soap.

 

Pertama hadir, kita harus registrasi dengan menunjukkan undangan yagn telah dikirim melalui whatapps, kemudian di crosscek dengan data list yang telah terdaftar yang dimintai tanda tangan, ini keamanan jika ada penyusup atau tamu yang tidak diundang hadior diacara ini.

 

Kami disambut ramah oleh pelayan restoran Raa Cha sebuah restaurant japan yang menyuguhkan menu Suki & BBQ. Suki merupakan makanan rebusan khas Jepang yang menjadi favorite bnyak orang, selain rasanya enak dan manis, menu satu ini juga terdiri dari berbagai bahan yang bergizi dan bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Ada dua menu pilihan yaitu chicken broth dan simple tom yum. Namun kemarin yang disuguhkan adalah daging sweat combo BBQ  yang melezatkan dan penuh gizi.  

 

Makan Siang Lauching Jordanie Castile Soap
Makan Siang Launching Jordanie Castile Soap

PT. Jordan Beauty Products berdiri sejak tahun 2004 yang merupakan perusahaan bergerak dalam bidang formulasi dan development skincare & bodycare yang beralamat di Ruko Kranggan Permai Blok RT. 15 No.2, Jl Alternatif Cibubur, Jatisampurna – Kota Bekasi – Jawa Barat 17433.

 

Product Jordanie fokus pada perawatan kulit seperti masker wajah dan badan, deadsea salt, facial foam, bodywash, handwash, shampoo. Dimana Jordane menggunakan bahan berkualitas, natural dan sudah bersertifikat BPOM sehingga aman untuk digunakan.

 

Product Jordanie Castile Soap tersedia dalam 3 varian yaitu :

1.    Unscenbted / Original (No Parfume) dengan kandungan Aqua Olive Oil (Olean European). Coconut Oil (Cocos Nucifera), Potassium Hydroxide, Castor (Ricinus Communis) Oil

2.    Basil dengan kandungan Aqua Olive Oil (Olea European), Coconut Oil (cocos Nucifera), Potassium Hydroxide, Castor (Ricinus Communis) Oil, Ocimum Leaf Extrac, Parfume

3.    Almond dengan kandungan Aqua Olive Oil (Olea European), Coconut Oil (Cococ Nucifera), Potassium Hydroxide, Castor (Ricinus Communis) Oil, Pranus Amydalus Dulcis Seed Extract, Pafume

 

3 Varian Jordanie Castile Soap
3 Varian Jordanie Castile Soap

Product Jordanie Castile Soap dapat digunakan untuk shampoo, bodywash dan handwash, yang menggunakan bahan berkualitas tinggi dan natural. Mr. Emad Hasanain sebagai President Director PT. Jordan Beauty Product mengatakan Komposisi bahan alaminya bisa 50 hingga 90 %, seperti minyak katsuri, minyak kelapa dan minyak sayur. Product Jordanie castile Soap sangat aman untuk semua jenis kulit, termasuk bagi yang mempunyai kulit sensitive seperti dan kulit orang lanjut usia.

 

Kelebihan Jordanie Castile Soap

1.    Dibuat sepenuhnya dengan bahan alami

2.    Hipoalergenik, cocok untuk segala kulit jenis

3.    Tekstur yang ringan, lembut namun kuat da dapat menghidrasi

4.    Anti bakteri alami, minyak zaitun menghambat pertumbuhan bakteri

5.    Cocok untuk segala usia

6.    Dapat menjadi sabuntangan, sabun mandi, shampoo

7.    Tanpa bahan pengawet

8.    Tanpa bahan sintetis seperti SLS, SLES dan Parabens

9.    Tanpa Surfaktan, Pewarna buatan dan pengental

10. Ramah Lingkungan.

 

Ketiga varian Jordanie Castile Soap memiliki kemasa 500ml, dibandrol dengan harga Rp 89.000,-. Untuk mendapatkan product Jordanie Castile Soap sangat mudah, sudah tersedia secara online di berbagai e-commecial, salah satunya adalah tokopedia, yuk … intip video tiktok dari kami : https://vt.tiktok.com/ZS2m95FXH/

 

 

Salam Blogger

Sumiyati Sapriasih

No. Wa : 085779065707

Email : sumiyatisapriasih@yahoo.com


Tuesday 10 September 2024

Harta Tahta Wanita, Patriarki Dalam Budaya Batak

Harta Tahta Wanita, Patriarki Dalam Budaya Batak
Harta Tahta Wanita, Patriarki Dalam Budaya Batak


Tanggal 7-8 September2024 di SMESCO Convention Hall Jakarta telah berlangsung "Wedding Batak Exhibition 2024," sebuah acara yang pertama kali digelar di Indonesia untuk merayakan dan mempromosikan kekayaan budaya Batak. Sebagai penyelenggara Martha Simanjuntak selaku founder dari Chathaulos ingin mempertemukan para vendor pernikahan Batak dan nasional dengan calon mempelai, sekaligus memberikan ruang bagi talenta muda untuk menampilkan keterampilan dan kreativitas mereka dalam fashion, musik, dan tarian tradisional Batak. 

Acara ini mengangkat UKM ekonomi kreatif yang bergerak di berbagai sektor pendukung serta melestarikan dan memperkenalkan budaya Batak kepada masyarakat luas. Disini menampilkan gerakan budaya untuk mempertahankan identitas bangsa melalui budaya Batak, dengan menampilkan lima budaya Batak utama :

1. Batak Toba,

2. Batak Karo

3. Batak Pakpak,

4. Batak Simalungun, dan

5. Batak Mandailing.

 

Tujuan dari acara ini untuk memperkenalkan kekayaan tradisi pernikahan Batak yang unik dan beragam. Melalui pameran ini, diharapkan masyarakat luas dapat melihat bahwa budaya Batak tidak hanya relevan bagi masyarakat Batak sendiri, tetapi juga mampu memberikan inspirasi dan nilai-nilai yang dapat diapresiasi oleh seluruh lapisan masyarakat Indonesia. "Batak untuk Indonesia" menjadi tagline yang menggema dalam acara ini.

 

Tentang Ina Herawati Rachman S.H, M.Hum. 

Ina Herawati Rachman S.H, M.Hum, dia adalah seorang pemimpin bisnis berpengalaman dengan pengalaman bekerja langsung selama lebih dari 20 tahun industri penjualan. Pendiri Maestro Law Office, salah satu firma hukum korporat terkemuka. Ina Rachman telah meraih prestasi yang sangat membanggakan sebagai Sekjen APLI (Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia), dalam industri karena berperan penting dalam menjamin peraturan yang menguntungkan dan dukungan lainnya dari Pemerintah Indonesia mengenai berbagai isu penting bagi pembangunan Indonesia secara langsung industri penjualan.


Ina Rachman & Martha Simanjutak
Ina Rachman S,H. M Hum & Martha Simanjuntak

 

Talkshow Harta, Tahta, Wanita 

Dalam talkshow, Ina Rachman menyebutkan bahwa wanita batak terkenal dengan watak yang tangguh dan pekerja keras dan menjungjung tinggi nilai-nilai adat yang budaya batak. Etapi .... konon katanya kalau anak perempuan keluarga batak tidak akan mendapat warisan? Penasaran ... kita simak talk show ini.

 

Yang namanya adat dan budaya peninggalan nenek moyang tentu saja ada maksud baiknya. Dalam adat batak yang menganut sistem kekerabatan patrilineal, bahwa anak perempuan tidak dapat warisan karena setelah nanti dia menikah, maka dia akan menjadi bagian dari keluarga suaminya. Itulah sebabnya, perempuan batak yang sudah menikah nama marganya akan mengikuti marga suaminya.   

 

Ina Rachman akan membahas bagaimana hukum positif mengadaptasi budaya batak dalam kaitannya dengan hak waris. Selain urusan harta waris, ada satu persoalan lagi yang dapat mempengaruhi kehidupan wanita batak yaitu Karir di ranah publik. Budaya batak memeang masih menganut hukum Patriarki, dimana menempatkan laki-laki sebagai penerus garis keturunan dan memberikan penghargaan lebih terhadap laki-laki. Budaya patriarki yang dominan ini dalam masyarakat kerap menimbulkan tantangangan khususnya bagi kaum perempuan.

 

Menurut Ina Rachman, hak waris berbeda dengan hukum pidana yang sudah pasti ada pasal-pasalnya. Hukum waris memberi kebebasan kepada pihak terkait untuk memilih hukum apa yang disepakati untuk dipakai saat pembagian warisan. Meskipun dalam adat batak, wanita tidak mendapat warisan, namun tidak sedikit orang tua memberikan hak yang sama kepada semua anak-anaknya baik laki-laki maupun perempuan. 

Wedding Batak Exhibition 2024
Wedding Batak Exhibition 2024

Dalam hal ini Ibu Martha Simanjuntak memberikan statement tentang hak waris, bahwa beberapa orang tua membuat surat wasiat perihal warisan yang akan dibagikan kepada anaka-anaknya. Kebanyakan keluarga batak memberikan harta kepada anak perempuannya atas dasar kasih sayang bukan karena perhitungan secara adat. Begitulah budaya batak, dimana dalam pembagian aspek warisan, laki-laki akan lebih diutamakan, sedangkan anak perempuan menerima warisan karena sebuah bentuk kasih sayang orang tua kepada anaknya.  

 

Ina Rachman Menegaskan bahwa polemik hak waris memang tidak bisa dihindari karena banyaknya pihak yang terlibat. Namun, selalu ada jalan untuk mengajukan gugatan secara hukum, jika ada pihak yang berkeberatan selama mempunyai bukti yang kuat yaitu ‘Surat Ahli waris arau Surat Wasiat yang sah”


Dalam hal pembahasan Tahta, untuk pencapaian sebuah karir, wanita batak masih mengalami pembatasan karir, baik dari pihak keluarga maupun pasangannya. Budaya patriarki masih menjungjung tinggi kaum laki-laki yang berada di ranah publik dan wanita masih di ranah domestik. Wanita Batak masih harus terus memperjuangkan hak dan posisinya di ranah publik. Mengubah pola pikir yang menahan kemajuan seorang wanita adalah kerja keras mengubah pola pikir seluruh masyarakat Indonesia agar terlepas dari belenggu pikiran yang merugikan. Bagaimanapun bangsa Indonesia membutuhkan semua anak bangsa untuk berkontribusi bagi kemajuan negeri ini.

 

Begitu juga dalam hal pernikahan, kalau diliat prosesnya dari salah satu artis yang memiliki keturunan Batak, itu qo kayaknya ribet banged yaa! Harus lewati beberapa rangkaian tahapan yang sarat dengan simbolis dan makna, belum lagi biaya yang harus dikeluarkan juga nggak sedikit. Tapi karena pernikahan itu bukan hanya menyatukan dua insan tapi juga menyatukan dua keluarga besar, maka masih banyak pengantin Batak yang melaksanakan pernikahan mereka dengan khidmat dan sesuai adat istiadat Budaya Batak.

 

Komunitas Sahabar Blogger
Komunitas Sahabat Blogger

Tapi inilah Indonesia tercinta yang memiliki kekayaan adat istiadat. Tetapi apapun budayanya, bagaimanapun adat istiadatnya, hukum tetap menjadi Panglima di Indonesia. 

 

Salam Blogger

Sumiyati Sapriasih

Wa No.085779065707

Email : sumiyatisapriasih@yahoo.com

Friday 23 August 2024

Yulia Ratnasari Penerima Apresiasi SATU Indonesia Tahun 2023

 

Yulia Ratnasari Sebagai Penerima Apresiasi Satu Indonesia Tahun 2023
Yulia Ratnasari

Yulia Ratnasari telah menerima Apresiasi SATU Indonesia Award Tahun 2023 dalam bidang Karbon Biru, dia lahir dan besar di Surabaya – Jawa Timur. Setelah menyelesaikan S1 di Universitas Surabaya dengan jurusan International Business Networking, dan melanjutkan S2 MBA di Taiwan pada tahun 2015.

Setelah itu, Yulia bekerja di UNICEF sebagai financing, Danone Waters sebagai management trainee, dan kemudian membuka beberapa bisnis di Surabaya, seperti cafe/restoran dan toko tanaman. Kemudian saya menyelesaikan master kedua dalam bidang Industrial Ecology dan Circular Economy di bawah program Erasmus Mundus Joint Master Degree.  Pada tahun ini, Yulia dipilih sebagai delegasi untuk ASEAN pada isu renewable energy dan green economy.

Awal Ketertarikan Terjun ke Bidang Circular Economy

Sewaktu saya bekerja di Danone, Departmen tempat saya bekerja sedang berinovasi untuk menciptakan botol 100% recycle PET, yang merupakan botol pertama di Indonesia yang terbuat dari 100% sampah plastik daur ulang. “Aqua Manifesto” membuat saya tertarik pada isu-isu seputar lingkungan dan social empowerment, dan ingin berkontribusi pada sustainability.

Namun, saya sadar, sustainability itu merupakan mutidimensi yaitu gabungan dari ilmu sosial dan teknik. Yulia ingin memperluas disiplin yang sebelumnya, yang lebih mengarah ke keilmuan sosial dan diplomasi internasional, untuk ke arah ekologi, teknik lingkungan, dan tentunya, coding. Yulia belajar sendiri (self-learned), tapi merasa membutuhkan adanya kurikulum jelas, networking, dan lingkungan yang mendukung. Sayangnya, untuk studi lebih lanjut, pada umumnya membutuhkan, background S1 yang sama dari disiplin yang mirip. 

Perlu dijelaskan bahwa Circular economy adalah disiplin baru yang mengeliminasi konsep sampah, berbeda dengan linear ekonomi yang cuman “ambil, konsumsi, lalu nyampah”’. Banyak orang di Indonesia familiar dengan tiga R : recylingreduce, dan reuse, dan terbatas pada plastik. Namun, konsep sirkular ekonomi itu sangat luas, mencakup sembilan R, dan diterapkan pada semua kategori produk, termasuk biomasa, furnitur, air, gas dan semua material di Bumi. Ini menunjukkan bagaimana circular economy berbeda dari linear economy, di mana produk hanya dikonsumsi dan dibuang. Dalam circular economy, sampah dinilai sebagai ‘resource berharga’, atau input, menutup siklus industri.

Aktivitas Penanaman Manggrove
Aktivitas Penanaman Manggrove

Aktivitas Penanaman Manggrove

Di China, Yulia Ratnasari memilih mengambil tesis yang relevan dengan Indonesia. Pada tahun 2021, UNDP (United Nations Development Programme) Indonesia dan Bapennas menerbitkan asesmen tentang dampak transisi sirkular ekonomi, dan karena terbukti berdampak positif, Indonesia berkomitmen untuk menerapkan sirkular ekonomi. Tesis Yulia merancang proposal monitoring framework untuk mengawasi transisi dan dampak implementasi sirkular ekonomi di Indonesia, sebagai langkah selanjutnya untuk Indonesia. Banyak negara yang sudah menformalisasi monitoring framework ekonomi sirkular, seperti Eropa, China, Kolombia, dan Jepang; dan Yulia belajar dari Tsinghua University yang menjadi partner institusi pemerintah untuk mengevaluasi penerapan ekonomi sirkular. Walaupun sudah banyak diadopsi, sistem indikator ini tidak bisa langsung copy-paste karena setiap negara memiliki kondisi dan prioritasnya sendiri.

Yulia menerapkan metode Economy-wide Material Flow Analysis (Ew-MFA), di mana melihat Indonesia dari sisi material : aliran masuk dari import atau ekstraksi dari alam, tertimbun dan dipakai di masyarakat, dan keluar ke alam atau ke negara lain dalam bentuk produk, sampah, dan emisi. Ew-MFA menjadi dasar kesiapan Indonesia dalam menerapkan ekonomi  sirkular dari sisi mass balance fisika. Pengalaman dan pembelajaran dari research ini diharapkan dapat dijadikan acuan untuk perencanaan dan implementasi ekonomi sirkular di Indonesia.  

Sebagai penutup ada beberapa pesan dari Yulia Ratnasari, bagi yang ingin melanjutkan studi ke luar negeri, sangat banyak peluang. Karena kita terkadang miskin informasi peluang dan meningkatkan kualifikasi itu adalah kuncinya, jangan pernah cape bila ditolak, jangan pernah puas dengan pencapaian yang mediocra. Untuk pelaku bisnis, jangan terjebak dalam pikiran hitam atau putih mengenai bisnis yang sustainable. Buat para pemuda Indonesia saya berharap bisa menjadi Long-Life Learner yang menghargai pengetahuan. 

 

Salam Blogger

Sumiyati Sapriasih

Wa No. 085779065707

Email : sumiyatisapriasih@yahoo.com


Tuesday 21 May 2024

Festival Literasi Wastra Budaya Nusantara

 

Festival Literasi Wastra Budaya Nusantara
Narasumber dan Moderator

Minggu, 19 Mei 2024 Perpustakaan Nasional menggelar acara 44 tahun Merajut Asa Melayani Negeri dengan tema “Literasi Wastra Budaya Nusantara”. Menampilkan narasumber Sonny Muchlison sebagai Desainer dan Kristin Samah seorang penulis dipandu oleh Ririn Agustarini sebagai moderator.

Acara ini di awali dengan penampilan tari tradisional Lenggang Nyai oleh sanggar Prangivadi dan peragaan busana dengan tema “Kain Etnik Nusantara” oleh 3 desainer yaitu Runti Rani, Harni Harun dan Arsita Resmisari. Inilah penampilan dari mereka :


Tari Tradisional Lenggang Nyai
Tari Tradisional Lenggang Nyai

Peragaan Busana dari 3 desainer
Peragaan Busana dari 3 desainer

Peragaan Busana
Peragaan Busana

Pada kesempatan gelar wicara “Festival Literasi Wastra Budaya Nusantara” Sonny Muchlison, M. SN merupakan seorang Dosen Program Studi Mode dan Kriya Institut Kesenian Jakarta (IKJ) yang telah menerima penghargaan PIAGAM Bekasi Fashion Week 2021. Selain itu Sonny juga terkena sebagai kritikus mode, ini terlihat ketika acara Listerasi Wastra Nusantara dia menyampaikan kritikannya ketika moderator Ririn Agustarini salah mengartikan kata auter. Lalu Sonny menyampaikan Bila ada dagangan yang namanya auter sebaiknya di skip jangan disebut auter, karena auter itu termasuk kaos kaki, jam tangan, topi dan kacamata. Jadi sebutan nya adalah blouse, tunik atau blazer. Dengan kritikan ini Ririn Agustarini memberikan tepuk tangan sebagai ilmu baru bagi dirinya.


Pada diskusi ini Sonny Muchlison, M. SN mengatakan bahwa Manusia Indonesia adalah Perempuan Berdaya yang terhebat sedunia karena kita memiliki pembatik, penenun yang paling terluas di dunia dari sabang sampai merauke. Sebelum lanjut, kita harus mengetahui bahwa Wastra Nusantara adalah kekayaan budaya Indonesia yang harus kita pamerkan, karena merupakan salah satu nilai budaya yang cukup tinggi yang sepatutnya harus dipertahankan.


Sonny Muchlison
Sonny Muchlison

Sonny Muchlison memaparkan bahwa sejarah perkembangan wastra nusantara memiliki banyak filosofi yang merupakan bagian dari budaya di masyarakat seperti : apapun beban hidup berada di sunggingan di kepala, contoh : dari membawa sayuran sampai membawa babi yang besarpun dibawa diatas kepala.

Kemudian, sebagian dari budaya masyarakat bahwa Perempuan Indonesia pada zaman dahulu bila sudah akil baliq yang dianggap sudah dewasa, baru diperbolehkan untuk menikah jika sudah bisa menenun dan membatik.  

Sonny Muchlison menjelaskan bahwa perbedaan peran pada saat pembuatan Wastra Nusantara, dimana laki-laki mengerjakan pekerjaan yang lebih berat dari pada wanita, contohnya : pembuatan Noken dari Papua yang pemakaiannya di kepala dan terbuat dari serat kulit kayu yang dipilih di paha. Jika paha gadis Papua sudah memerah akibat pilinan serat kayu maka paha gadis tersebut sudah dianggap dewasa dan sudah boleh menikah.

Perbedaan peran pada saata pembuatan Wastra Nusantara dimana laki-laki mengerjakan pekerjaan yang lebih berat dari pada perempuan, seperti : perempuan yang mencanting batik, laki-laki mencap batik karena tenaga tekanannya kuat. Namun, disisi lain perempuan membuat motif yang berbeda untuk menghargai harkat dan martabat laki-laki.

 

Sonny Muchlison & Sumiyati Sapriasih
Sonny Muchlison & Sumiyati Sapriasih

Pada diskusi ini, Sonny Muchlison menjelaskan bahwa Indonesia mempunyai dua musim yaitu musim hujan dan musim kemarau. Pada saat musim hujan bapak dan ibunya pergi kesawah, ketika musim kemarau, mereka tidak ada pekerjaan. jadi bapaknya pindah ke laut yang ada ditepi pantai dan ibunya mencari pekerjaan untuk melupakan. Karena pada zaman dahulu kalau lelaki sudah masuk ke pantai dan tidak kembali harus terima karena pada saat itu tidak punya kompas. Jadi sebagai perempuan harus menerima kepergian suaminya. Untuk melupakan semua itu, maka perempuan dapat mengerjakan pekerjaan menanam sesuatu yang bisa dibuat. Ketika itu ada yang namanya kapas aslinya dari Peru dibawa oleh Portugis ke Indonesia, kalau di Peru perkebunan kapasnya ada. Namun orang Indonesia tidak seperti itu, batas rumah dari sawah ke kebun dibatasi dengan menanam kapas. Namun anehnya di seluruh dunia ada kapas yang paling hebat di desa montong Tuban – Jawa Timur, ternyata kapasnya sudah berwarna coklat dari bunganya.       

Sebagai statement terakhir Sonny Muchlison mengatakan, tunjukanlah kemampuanmu dengan kemampuan maka manusia lain akan menilai kepiawaianmu. Jika kamu kamu sudah tahu apa yang kamu sukai maka sukai apa yang kamu kerjakan. Yuk … kita hadir pada bulan Juni yang akan datang, disainer Sonny Muchlison akan menggelar fashion show dilokasi Discovery Ancol dengan tema “Berhubungan dengan keprihatian kita tentang tercemarnya bumi dengan adanya zero fashion” karena Zero Waste Fashion setiap bulannya sudah mencapai 37.000 ton per hari.

 

Salam Blogger

Sumiyati Sapriasih

Wa : 085779065708

Email : sumiyatisapriasih@yahoo.com

Saturday 27 April 2024

Wedding Batak Exhibition 2024 Smesco Convention Hall Jakarta

 

Wedding Batak Exhibition 2024 

Rabu, 24 April 2024, live Podcast IWITA membahas tema "Wedding Batak Exhibition 2024" dengan Narasumber Martha Simanjuntak selaku CEO IWITA & Owner Chathaulos, Hongkia Doni Silalahi selaku Owner Helaparumaen,

Sebelum membahas Wedding Batak Wxhibition 2024, mari kita mengenal lebih jauh tentang narasumber Podcast IWITA :

Martha Simanjuntak seorang pendiri dari IWITA (Indonesia Women IT Awarenes) atau Organisasi Perempuan Indonesia Tanggap Teknologi, yang dibentuk untuk mewujudkan perempuan yang dapat berperan dan berpartisipasi dalam pembangunan ekonomi Indonesia serta menciptakan generasi muda yang kreatif dan berprestasi melalui program organisasi diantaranya kepemimpinan dan pengembangan diri melalui TIK. 

Martha Simanjutak selaku CEO dari PT. IWITA kreatif Inovasi yang memiliki brand fashion Chathaulos. Dimana Marta Simanjuntak Lulusan Magister Management BINUS Jakarta, yang memiliki pengalaman sebagai narasumber baik di Indonesia maupun ASEAN, dan event management skala internasional.

 

Hongkia Doni Silalahi adalah seorang pebisnis muda yang memiliki beberapa bidang dengan nama brand Helaparumaen, diantaranya : restoran, souvenir, studio dan songket. Kiprahnya di dunia bisnis membawa nama Helaparumaen dikenal di Indonesia.

 

Live Podcast IWITA

Wedding Batak Exhibition 2024

Wedding Batak Exhibition bertujuan untuk mempromosikan keberagaman budaya batak sebagai Identitas Indonesia. Batak adalah salah satu suku terbesar di Indonesia yang terkenal kuat dalam menjaga adat-istiadat dan budaya, termasuk dalam adat pernikahan. Saat ini masyarakat Batak banyak yang tersebar di berbagai wilayah, jauh dari kampung halaman dan sanak saudara. 

Oleh karena itu untuk memberi kemudahan bagi masyarakat Batak yang hendak menghelat prosesi pernikahan, IWITA Kreatif Inovasi bekerjasama dengan Helaparumaen mengadakan event "Wedding Batak Exhibition Helaparumaen X Chathaulos 2024"

Wedding Batak Exhibition 2024 ini sebagai wadah mempertahankan akar budaya, dengan mempromosikan dan melestarikan warisan budaya, melalui acara-acaranya seperti festival budaya, pertunjukan tradisional, dan praktik kebudayaan. Event ini tentunya juga mendukung industri kreatif lokal, memperkenalkan generasi muda pada tradisi-tradisi budaya.

Hongkia Doni Silalahi adalah seorang pebisnis muda yang memiliki beberapa bidang bisnis dengan nama brand helaparumaen, diantaranya restoran, souvenir, studio dan songket . Bagaimana kiprahnya di dunia bisnis membawa nama helaparumaen dikenal di Indonesia dia ceritakan saat podcast bersama Martha Simanjuntak.

Doni menceritakan awal mula mengelola akun helaparumaen sehingga bisa besar, awalnya ini adalah akun media sosial, dikelola sejak 6 tahun. Konsepnya membantu calon pengantin mendapatkan informasi tentang vendor MUA, fotografer dan kebaya. Juga sebagai wadah informasi, kemudian berlanjut menjadi the reel vendor. Kemudian Doni membuat akun baru dan followers semakin meningkat hingga 60 ribu follower. 

Live Podcast IWITA

Dalam penjelasan yang disampaikan melalui podcast, Hongkia Doni Silalahi seorang pengusaha muda yang banyak memiliki usaha pebisnis muda yang memiliki banyak bidang usaha mulai dari restoran, souvenir, studio hingga songket, dengan brand Helaparumaen menyatakan, Wedding Batak Exhibition 2024 diselenggarakan untuk memberi kemudahan bagi pasangan Batak yang hendak menggelar pernikahan. Mengingat dalam adat batak, tata cara pernikahan yang akan dijalani cukup rumit dan panjang. 

Helaparumaen menyelenggarakan Wedding Batak Exhibition (WBE) untuk membantu calon pengantin. WBE Akan menghadirkan kurang lebih 100 tenan. Dengan adanya WBE ini akan banyak manfaatnya, menghadirkan vendor kecil sampai besar.  

Adapun tema yang diambil dalam event Wedding Batak Exhibition Helaparumaen X Chathaulos 2024 ini adalah "Calon Helaparumaen na ditodo damang dainang" yang artinya Calon menantu pilihan orang tua (bapak mama).

Event yang baru pertama kali di gelar di Indonesia ini akan mengangkat lima budaya Batak. Yang meliputi Batak Toba, Batak Simalungun, Batak Pak Pak, Batak Mandailing dan Batak Karo.

Sehingga dengan adanya Wedding Batak Exhibition 2024 ini diharapkan dapat membantu calon pengantin dalam melakukan persiapan-persiapan. Terlebih banyak calon pengantin tinggal di rantau jauh dari keluarga. Sehingga segala persiapan tentang pernikahan harus dilakukan sendiri. Oleh karena itu calon pengantin Batak dan masyarakat pemerhati budaya Batak, wajib hadir dalam event Wedding Batak Exibition 2024 ini. 

Live Podcast IWITA

Tiket masuk Smesco cukup membayar tiket sebesar Rp. 25.000,- Mom’s bisa melihat dab bertanya segala hal yang menyangkut kebutuhan akan pernikahan.

Siapa Saja yang Bisa  Join di Wedding Batak Exhibition 2024?

"Semua kita rangkul, siapapun bisa ikutan" kata kak Doni. Gak mesti orang batak. Contohnya orang Chinese yang punya bisnis perhiasan, boleh join, atau properti, klinik-klinik kecantikan juga boleh join. Before after setelah menikah jadi Wedding Batak Exhibition ini menampilkan Indonesia dalam budaya Batak. 

See you … Wedding Batak Exhibition 2024 tgl 7-8 September 2024 Smesco Convention Hall Jakarta

 

Salam Blogger

Sumiyati Sapriasih

Wa : 085779065708

Email : sumiyatisapriasih@yahoo.com



Tuesday 12 March 2024

Comfortable Shapewear That Won't Suffocate You This Season

 

dress with built in shapewear
dress with built in shapewear

Feeling beautiful should also feel comfortable. Don’t wear shapewear that’s too tight or gives you rashes on the skin. You won’t believe there are shapewear clothes that feel like second skin. So, go for these pieces and help yourself feel light and beautiful.

Popilush keeps up with the trend for thin and high-quality shapewear. Check out a dress with built in shapewear or select from a big collection of body shaping undergarments. These will be comfortably lovely.

Let’s check out what shapewear you should get this season that won’t make you feel out of your breath!

1. Stretchable Material

Giving shape to your curves could feel a little tight. But if the material is stretchable, everything will be comfortable. These materials give support, but do not suffocate you.

Also, these materials should be breathable. Your shapewear will not block the air. So, you can wear it in any season, especially in summers. You need flow of air for good ventilation. Otherwise, your skin will suffer and you might end up with rashes or even blisters.

Popilush brings mesh material for the lightest shapewear. It gives your body support, but also lets you feel airy.

Black Strapless Shapewear Bodysuit
Black Strapless Shapewear Bodysuit

2. Wire-Free Shapewear

Don’t you hate it when wired underwear dig into your soft skin? What to do? Try wire-free undergarments that bring you really good comfort. These don’t hurt your skin and do not leave marks.

Choose your bras and your shapewear swimwear for your comfort. There are wire-free options that you can check out at Popilush.

Pique Shaping Plunge Swim Dress
Pique Shaping Plunge Swim Dress

3. Seamless Designs

Seams can be pretty irritating. You might spend all day adjusting your shapewear when it starts bothering you. So, what’s the perfect shapewear this season? It must be seamless!

Have a flawless look under all your outfits with no lines visible. Seamless also helps you get rid of bulges. Your party-look or date-look can be perfectly beautiful with your discreet shapewear items.

Also, seamless is versatile. You can wear it under your casual T-shirts or your formal dresses. From a laid-back appearance to a glamor gal, you feel beautiful and comfortable.

Seamless Designs
Seamless Designs

4. Latest Designs

Always look for latest designs when you wish to buy new shapewear. New arrivals come with improved features. So, you can easily get your hands on some of the most comfy stuff that will let you breathe.

Try a new arrival shaper dress at Popilush. These clothes are so flattering! You get the right curves, flat out your bulges, and look sleek. Plus, the comfort level is just great. You feel free and can move around comfortably. No suffocation and no discomfort! 

 

new arrival shaper dress
New arrival shaper dress

Final Thoughts

Your shapewear should feel light and comfy. Shaping your figure shoudn’t dig into your skin or make you feel like you can hardly breathe. So, buy soft and breathable material like mesh. Also, go for designs that are seamless. But most importantly, do have a look at the new arrivals for improved and enhanced designs for the best comfort. 

 


Friday 2 February 2024

Jangan Kucilkan OYPMK karena Kusta Tidak Menular

 

Live Streaming Hari Kusta Sedunia 2024
Live Streaming Hari Kusta Sedunia 2024

Masih hangat diperbincangkan dimasyarakat, konon katanya, penyakit kusta menular sehingga stigma di masyarakat masih terus melekat dan bergulir, padahal jika kita lihat dari sudut pandang mikrobiologi bahwa kusta bisa tertular butuh kontak yang sangat intens, itu artinya, Jika seseorang kontak terus menerus lebih dari 8 jam dalam waktu 8 bulan, baru bisa menular. Ini telah dibuktikan oleh Ibu Hana Krismawati, M.sc selaku Pegiat Kusta dan Analis Kebijakan Kemenkes dari Pusat Sistem dan Strategi Kesehatan-Minister Office)

 

Saat ini, Indonesia masih peringkat ketiga besar di Indonesia, dibawah India dan Brazil untuk penderita penyakit kusta, itu bukan prestasi yang patut dibanggakan, namun bagaimana kita harus mengikisnya. Banyak cara yang telah dilakukan oleh NLR Indonesia yaitu sebuah Yayasan Organinsasi non pemerintakan (LSM) yang mendorong pemberantasan kusta dan inklusi bagi orang disabilitas akibat penyakit kusta. Kegiatan ini dimulai pada tahun 1975 dengan memberikan bantuan ke Rumah Sakit Dr, Sutono – Surabaya.

 

Untuk memperingati hari Kusta Sedunia yang diperingati setiap tgl 28 Januari. NLR Indonesia dan Berita KBR mengadakan Live streaming terkait menampilkan narasumber Bp. Agus Wijayanto, MMID direktur Eksekutif NLR Indonesia dan Ibu Hana Krismawati, M. Sc selaku Pegiat kusta dan Analis Kebijakan (Pusat Sistem dan Strategi Kesehatan-Minister Office).

 

Hana Krismawati, M.Sc
Narasumber Hana Krismawati, M.Sc

Hana Krismawati, M.Sc 

Dalam presentasinya Hana Krismawati mempunyai Program Implementatif Pencegahan Kusta, dimana banyak masyarakat Indonesia dan para gen Z masih belum mengenal dengan baik tentang penyakit kusta ini. Edukasi ini kita dapat mengenalkan bahwa penyakit kusta bisa disembuhkan dengan adanya kesatuan program yang bersifat inklusif, dimana program ini harus segera diaplikasikan ke masyarakat dan tidak hanya sekedar himbauan ataupun anjuran saja.

 

Pada tahun 2023 terdeteksi penyakit kusta sebanyak 14.200 orang penderita kusta baru dari 17.000, karena itu harus segera dieliminasi. Dengan adanya edukasi melalui live streaming yang dilakukan oleh KBR dan NLR Indonesia sangat membantu masyarakat agar memahami pencegahan dan penyembuhan penyakit kusta melalui tulisan yang disebarkan oleh para blogger.

 

Agus Wijayanto, MMID
Narasumber Agus Wijayanto, MMID

Agus Wijayanto, MMID 

Sebelum memberikan persentasi, Agus Wijayanto, MMID selaku Direktur Eksekutif NLR Indonesia menjelaskan bahwa NLR Indonesia, sebelumnya dikenal sebagai Netherlands Leprosy Relief yaitu organisasi nirlaba yang berfokus pada pemberantasan penyakit kusta. Visi NLR Indonesia mencakup berbagai aspek untuk meningkatkan kesejahteraan penderita kusta dan masyarakat yang terkena dampaknya.

 

Inilah inti dari beberapa visi NLR Indonesia :

1. Pemberantasan Kusta, komitmen untuk berkontribusi pada pemberantasan penyakit kusta melalui program deteksi dini, pengobatan yang efentif dan dukungan bagi penderita kusta.
2. Pemberdayaan Penderita, memberikan dukungan yang komprehensif kepada penderita kusta, termasuk melalui program rehabilitasi, pendidikan dan pelatihan untuk meningkatkan keterampilan mereka
3. Pencegahan dan Edukasi, mengadakan kampanye edukasi dan pencegahan untuk mengurangi stigma dan meningkatkan pemahaman masyarakat tentang penyakit kusta ini.
4. Partisipasi masyarakat, memberikan ruang bagi penderita kusta untuk berperan dalam pengambilan keputusan yg dapat mempengaruhi hidup mereka.
5. Kemitraan dan kolaborasi sangatlah penting dengan pihak terkait seperti pemerintah, organisasi nirlaba, sektor swasta untuk mencapai tujuan bersama dalam memberantas kusta
6. Kesejahteraan Komunitas, melalui program-program pengembangan berkelanjutan, seperti ekonomi local dan pemberdayaan perempuan  

 

NLR Indonesia merupakan sebuah organisasi yang bergerak dalam pencegahan penyakit kusta sejak tahun 1976. Dalam hal ini, Media sangat penting dalam menginformasikan mengenai penyakit kusta ini. Ada tiga point utama yang telah dilakukan oleh NLR Indonesia yaitu :

1. Mendorong kebijakan daerah agar lebih baik dalam menangani kusta

2. Bekerjasama dengan tenaga ahli Puskesmas

3. Melakukan voicing the voice untuk mendorong OYPMK dalam menginspirasi orang lain sehingga deskriminasi terhadap mereka bisa berakhir

Pentingnya mengakhiri diskriminasi bagi pasien kusta, karena itu keluarga pasien harus memberi dukungan penuh dan OYPMK tidak boleh dikucilkan.

 

Peringatan Hari Kusta Sedunia 2024
Peringatan Hari Kusta Sedunia 2024

Di Papua Barat menjadi provinsi dengan prevalensi penderita kusta terbanyak dalam arti setiap 10.000 penduduk cukup tinggi, sedangkan di Jawa Tengan dan Jawa Timur merupakan provinsi dengan jumlah penduduk tertinggi. Agar jumlah penderita kusta bisa kita tekan, bisa dilakukan melalui transformasi Kementerian Kesehatan dengan 6 pilar, salah satunya adalah transformasi layanan primer yaitu  Puskesmas yang menjadi rujukan pertama masyarakat yang telah dilengkapi dengan fasilitas yang lengkap sehingga penderita kusta bisa di deteksi di puskesmas tanpa harus ke Rumah Sakit.

 

Pentingnya Digitalisasi Untuk Pelaporan Penyakit Kusta 

Saat ini digitalisasi pelaporan penyakit kusta sudah mulai digalakkan agar pasien tercatat dan bisa segera ditangani. Selain itu pelaporan digitalisasi juga bisa melihat kemandirian obat bagi pasien untuk mencegah langkah-langkah penyakit kusta lebih baik lagi. Sebagai terobosan baru bagi Kemenkes yang dapat diapresiasikan oleh NLR Indonesia dengan menjangkau lebih dari 30 persen kabupaten/kota di Indonesia dalam bersinergi dengan kebijakan pemerintah daerah, Kemenkes dan NLR Indonesia berperan aktif dalam penanganan dan pencegahan penyakit kusta ini, dengan harapan agar bisa lebih baik lagi.    

 

Salam Blogger

 

Sumiyati Sapriasih

Wa No. 085779065707

Email : sumiyatisapriasih@yahoo.com